“Menuju Indonesia Sejahtera
2020”, itulah tema yang di gagas oleh Kementerian Sosial dalam rangka
pelaksanaan program penanganan Fakir Miskin yang dilakukan Kementerian
Sosial yang diintegrasikan dengan Program Pandu Gerbang kampung yang di
gagas oleh Kementerian Koordinator dan Kesejahteraan Rakyat (dan
Kantor/Lembaga terkait lainnya) di wilayah perbatasan negara sebagai
sebuah gerakan nasional bersama.
Sesuai dengan Pembukaan Undang-undang Dasar
Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara mempunyai tanggung jawab
untuk memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa.
Berdasarkan hal itulah, dilakukan peresmian dan pencanangan Program
Penanggulangan Kemiskinan Bidang Kesejahteraan Sosial (Pronangkis Kesos)
di Wilayah Perbatasan Negara di Desa Temajuk Kecamatan Paloh Kabupaten
Sambas Provinsi Kalimantan Barat pada tanggal 7 Januari 2012.
Pelaksanaan Program Pronangkis Kesos ini merupakan
sinergitas program antara Kementerian Sosial, Kementerian Koordinator
Bidang Kesejahteraan Rakyat, Badan Nasional Penanggulangan Perbatasan
(BNPP) dan Kementerian PU serta didukung pula oleh pemerintah provinsi
dan pemda setempat.
Adapun dukungan bantuan yang diberikan oleh
Kementerian Sosial pada Progaram Pronangkis Kesos ini berupa Bantuan
Rumah Sederhana Rumah Tidak Layak Huni (RS RTLH) melalui dana APBN Tahun
2011 sebanyak 100 unit (100 KK) senilai Rp. 1.000.000.000,- kepada Desa
Temajuk Kecamatan Paloh Kabupaten Sambas, Bantuan Bahan Bangunan Rumah
(BBR) melalui dana APBN Tahun 2011 sebanyak 100 KK senilai Rp.
1.500.000.000,- kepada Kecamatan Selakau dan Kecamatan Selakau Timur
Kabupaten Sambas, Bantuan kepada 100 Kelompok Usaha Bersama (KUBE)
melalui dana APBN Tahun 2012 kepada 1.000 KK senilai Rp. 2.000.000.000,-
@ Rp. 2.000.000,- kepada Kabupaten Sambas, Pengukuhan Kader Inti Karang
Taruna sebanyak 250 orang dan Pembangunan Monumen Karang Taruna di Desa
Temajuk Kecamatan Paloh yang berasal dari Bantuan Pengurus Nasional
Karang Taruna (PNKT). Selain mendapat bantuan dari Kementerian Sosial,
terdapat pula bantuan yang berasal dari Kementerian terkait lainnya.
Melihat kondisi sosial ekonomi masyarakat, memang
perlu mendapat perhatian khusus dari pemerintah. Sinergitas program
antar instansi perlu lebih ditingkatkan. Untuk itu, ditahun 2012 telah
disusun rencana kegiatan pembangunan yang akan didukung oleh beberapa
Kementerian dan Instansi Pemerintah, diantaranya Kementerian Sosial,
Kementerian PU, Kementerian Kesehatan, POLRI, Kementerian Pertanian,
Kementerian Kehutanan, Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT),
Kemennakertrans, Kementerian Perdagangan, Kemendiknas, Kemendagri
melalui Sekretariat BNPP dan TNI dimana masing-masing akan
mengalokasikan anggaran dalam rangka rencana kegiatan pembangunan pada
tahun anggaran 2012. Namun hal yang paling didamba dan ditunggu oleh
masyarakat setempat pada saat ini adalah perbaikan jalan. Mengingat
jalan yang harus ditempuh untuk menuju Desa Temajuk Kabupaten Paloh
cukup jauh ditambah kondisi jalannya yang sangat buruk, hal ini tentu
saja sangat mempengaruhi tingkat pembangunan ekonominya yang akan
berdampak pada tingkat kesejahteran masyarakat. Dengan dilaksanakannya
perbaikan jalan dan infrastruktur lainnya diharapkan dapat meningkatkan
dan mempercepat kesejahteraan masyarakat.
Sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat
khususnya yang berada di wilayah perbatasan Negara, Menteri Sosial
sangat berharap agar terus dilakukan akselerasi penyelenggaraan
kesejahteraan sosial. Pemerintah, baik pemerintah pusat maupun
pemerintah daerah dapat melaksanakan komitmennya untuk memberikan
perhatian yang sungguh-sungguh. Bantuan-bantuan yang telah diberikan
diharapkan dapat mendorong peran pemerintah daerah dan masyarakat serta
Dunia Usaha untuk terus meningkatkan kepeduliannya dalam upaya
peningkatan kesejahteraan sosial di wilayah perbatasan Negara secara
berkelanjutan , oleh karena itu Pemerintah Daerah harus melakukan
langkah-langkah strategis untuk dapat mendayagunakan berbagai potensi
dan sumber yang ada agar dapat melengkapi keterbatasan yang dimiliki
oleh pemerintah.
